Sabtu, 07 Maret 2015

Profil Team Shira

Team ini beranggotakan tiga genin dari sunagakure yang terdiri dari Shira, Sen dan Yome. Hanya muncul pada Anime (Filler) ujian chunin.

☞ SEN
Sen (セン, Sen) adalah kunoichi dari Sunagakure. Pada saat masih kecil Sen dan Yome adalah teman bermain Temari. Sen dan Yome melihat Shira dilarang masuk akademi karena tidak memiliki potensi Ninjutsu dan Genjutsu, dia kagum pada kerja keras Shira yang melatih Taijutsunya seorang diri, dia merasa senang ketika peraturan Kazekage terdahulu di hapus oleh Gaara sehingga Shira bisa menjadi shinobi.
Sen diperlihatkan ahli dalam genjutsu dan membuat sebuah jebakan. Team guy dua kali terjebak dalam genjutsunya ketika ujian chunin di gurun iblis. Salah satu media teknik genjutsunya adalah dengan memakai serbuk sari kaktus, genjutsu bunga kaktus ini membuat musuhnya melewati tempat yang sama berulang-ulang kali. Sen menggunakan kipas sebagai senjatanya dalam pertarungan jarak dekat, kipas ini rupanya juga sebagai penghubung untuk teknik genjutsunya.
☞ SHIRA
Shira (シラ, Shira), karena tidak memiliki potensi ninjutsu dan genjutsu berdasarkan peraturan yang ditetapkan oleh Yondaime Kazekage dia tidak diizinkan memasuki akademi. Shira sempat mendapat cacian dari teman-teman seangkatannya, tapi itu semua tidak pernah mematahkan tekadnya untuk terus maju sehingga dia bekerja keras untuk mengasah taijutsunya, berharap untuk bisa menjadi shinobi.
Pada suatu waktu Gaara sudah menjabat menjadi Godaime Kazekage mendapati sebuah masalah, batu besar yang biasa digunakan untuk menahan erosi remuk, inilah awal pertemuan Gaara dan Shira. Gaara menguji skill Shira dan tertarik pada Shira, sejak itu Shira menjadi pelatih Taijutsu pribadinya Gaara. Mimpi Shira menjadi Shinobi-pun terwujud sebab Gaara menghapus peraturan pendahulunya.
Keberuntungan Shira membuat beberapa orang merasa Iri dan mulai membenci Shira. Pada saat ujian chunin Shira ingin banyak shinobi sunagakure lolos untuk menjaga reputasi Gaara tapi sayang hal itu kurang berjalan lancar karena shinobi-shinobi yang iri itu menghambat jalannya, akhirnya team Shira dibantu oleh team Guy ketika berada dalam masalah.
Shira pengguna taijutsu yang sangat berbakat, selain jadi pelatihnya Gaara dia juga bisa mem-blok serangan Lee dengan satu tangan (pada saat keributan makan malam) dan mampu menghalau serangan Hakke Rokujūyon Shō Neji. Shira adalah tipe orang yang berhati-hati dalam bertindak serta punya perhitungan dan pengamatan yang bagus.
Uniknya sebagai pengguna Taijutsu Shira memiliki teknik " Stin ko ho dai kassei " atau "Seven Heavenly Breaths" . Menurut Neji (Episode 401) ini bisa dikatakan versi lain dari Hachimon Tonko. Bedanya, hachimon adalah teknik yg menggunakan aliran chakra pada pusat-pusat (tenketsu) tertentu. Sedangkan dai kassei adalah teknik yang mengembangkan pernafasan. Dengan menggunakan teknik ini kapasitas paru-paru Shira mengembang 4x lipat sehingga mendapatkan pasokan O2 (oksigen) lebih banyak. Jika dibedakan dengan Lee dari segi fisik, fisik Shira yang lebih besar membuat tinju dan serangan-nya lebih berat daripada Lee.
Dia juga diketahui mampu menghambat aliran chakra (sebuah teknik yang hampir mirip dengan Jūken) sehingga Lee sempat gagal mengaktifkan Hachimon Kai.
Shira menganggap Lee berjasa untuknya, karena dengan pertarungan Lee vs Gaara di ujian chunin konoha. Gaara jadi mempunyai pandangan tersendiri pada seorang yang hanya pengguna Taijutsu. Ditinjau dari kepribadiannya, Shira adalah shinobi yang rendah hati, tekun dan tidak pendendam.

☞ YOME
Yome (ヨメ, Yome), Kunoichi dari sunagakure yang memiliki dojutsu unik. Dengan "Kaihi no Jutsu " (keistimewaan dojutsu yome) , dia bisa melihat serangan-serangan yang datang sehingga bisa menghindarinya atupun melancarkan serangan balik pada lawannya.
Yome juga memiliki 'Healing Jutsu' menunjukan jika dia juga memiliki kontrol chakra yang bagus.
Dojutsu Yome secara spesifik bekerja dengan memanfaatkan evaporasi uap air di udara dengan bantuan sinar matahari. Ini bisa memperjelas penglihatannya dan memantau musuh dari jarak tertentu melalui titik-titik kecil air di udara itu, akan tetapi genjutsu ini terbatas pada waktu tertentu saja. Dojutsu Yome sangat peka terhadap cahaya sehingga lemah terhadap hikari dama (bom cahaya)

Kesimpulannya team ini lengkap dan variatif, sebab didalamnya terdapat pengguna Taijutsu, Ninjutsu dan Genjutsu yang berbakat. Juga seorang yang menguasai Ninjutsu Medis. 

2 komentar: